Santa Maria Guadalupe
Menyambut bulan Oktober(bulan Rosario)
Renungan ke-2 :Santa Maria
Maria perempuan sederhana yang jadi kekaguman banyak orang sampai saat ini, sangat cocok dengan magnificat yang Dia lantunkan “ mulai sekarang aku di sebut yang berbahagia “. Bahkan ada sekelompok janda muslim di Mesir yang memuji dia dengan hidup layaknya biarawati untuk berjanji hidup hanya untuk kemuliaan Allah dengan meneladan kepada Dia, walaupun disatu sisi sangat kontras ketika sekelompok umat yang mengimani PutraNya , menjunjung tinggi Alkitab justru anti kepada Dia. (walaupun sebetulnya hanya karena ketidaksukaan terhadap Gereja yang didirikan Putranya di atas batu karang Petrus 2000 th lalu)
Dia punya hubungan yang sangat khusus dengan Allah, maka hal itulah Allah telah menyiapkan dirinya agar rahimNya layak sebagai tabut perjanjian baru dimana Allah Putra akan menjelma menjadi manusia (tabut perjanjian lama adalah sebuah peti tempat sabda Allah yaitu loh batu 10 perintah Allah di letakkan, sebagai tanda kehadiran Allah /“Yahweh”di tengah-tengah umat Israel).Kalau tabut perjanjian lama begitu disakaralkan sampai2 umat biasa tidak boleh mendekat kecuali Imam yang tahir yang boleh mendekat sampai2 di kitab suci dikisah ada pemikul tabut perjanjian ketika tabut perjanjian oleng mau jatuh ketika di tandu maka ia berusaha untuk memegang agar tidak jatuh tapi Allah tidak berkenan sehingga ia mati seketika.Maka Maria yang merupakan tabut perjanjian baru diberi rahmat dikandung tanpa dosa asal.
karena misteri Allah Tritunggal, maka Maria Juga mempunyai gelar yang sangat banyak diantaranya :
1. Dikandung tanpa dosa ( seperti paparan di atas karena sebagai tabut perjanjian baru)
2. Puteri Allah Bapa, sama seperti kita juga diangkat menjadi putera-puteriNya
3. Bunda Allah Putera karena Dia mengandung Allah Putera yang menjelma menjadi manusia
4. Mempelai Allah Roh Kudus karena dia mengandung karena kuasa Roh Kudus
5. Bunda Gereja karena Yesus sudah menyerahkan ibuNya pada waktu disalib lewat Yohanes murid yang dikasihinya. Bukankah kita (Gereja) juga murid yang dikasihiNya?
Dan masih banyak gelar-gelar lain silahkan umat beriman menambahkannya.
maka sudah selayaknya bila kita minta didoakanNya ( kalau kita sah untuk minta doa dari ortu kita ,teman2 kita, room, pendeta, mengapa minta doanya dianggap tidak alkitabiah dan salah?), bukankah Dia yang paling dekat dengan Allah Tritunggal?. Peristiwa air menjadi anggur pada kitab suci jelas mengarah pada hal tersebut.
Bunda ijinkan aku untuk meneladan Malaikat Gabriel ketika member salam kepadamu “ Salam Maria penuh rahmat Tuhan sertaMu “ dan salam Elisabet ketia Dia penuh dengan Roh Kudus “ Terpujilah Buah TubuhMu (Yesus)”. Dan doa Gereja, “Santa Maria Bunda Allah doakanlah kami sekarang dan waktu kami mati”. Amin.
Masihkah kita menyombongkan diri dengan memandang rendah Maria, apakah kita melebihi Malaikat Gabriel dan Elisabet ketika penuh dengan Roh Kudus? kalau Mereka saja mengucapkan salam mengapa kita yang hina dina tidak?. Hanya keegoisan dan ketiodaktahuan saja yang mengajarkan bahwa minta di doakan Maria adalah sesat. Ingat iblis juga menggunakan ayat Alkitab ketika mencobai Yesus lho!.Jadi tidak semua yg memakai dasar ayat Alkitab adalah baik. Karena biasanya dipotong sana sini sebagai alat pembenaran diri.
Selamat Beraktivitas Tuhan Memberkati.
Menyambut bulan Oktober(bulan Rosario)
Renungan ke-2 :Santa Maria
Maria perempuan sederhana yang jadi kekaguman banyak orang sampai saat ini, sangat cocok dengan magnificat yang Dia lantunkan “ mulai sekarang aku di sebut yang berbahagia “. Bahkan ada sekelompok janda muslim di Mesir yang memuji dia dengan hidup layaknya biarawati untuk berjanji hidup hanya untuk kemuliaan Allah dengan meneladan kepada Dia, walaupun disatu sisi sangat kontras ketika sekelompok umat yang mengimani PutraNya , menjunjung tinggi Alkitab justru anti kepada Dia. (walaupun sebetulnya hanya karena ketidaksukaan terhadap Gereja yang didirikan Putranya di atas batu karang Petrus 2000 th lalu)
Dia punya hubungan yang sangat khusus dengan Allah, maka hal itulah Allah telah menyiapkan dirinya agar rahimNya layak sebagai tabut perjanjian baru dimana Allah Putra akan menjelma menjadi manusia (tabut perjanjian lama adalah sebuah peti tempat sabda Allah yaitu loh batu 10 perintah Allah di letakkan, sebagai tanda kehadiran Allah /“Yahweh”di tengah-tengah umat Israel).Kalau tabut perjanjian lama begitu disakaralkan sampai2 umat biasa tidak boleh mendekat kecuali Imam yang tahir yang boleh mendekat sampai2 di kitab suci dikisah ada pemikul tabut perjanjian ketika tabut perjanjian oleng mau jatuh ketika di tandu maka ia berusaha untuk memegang agar tidak jatuh tapi Allah tidak berkenan sehingga ia mati seketika.Maka Maria yang merupakan tabut perjanjian baru diberi rahmat dikandung tanpa dosa asal.
karena misteri Allah Tritunggal, maka Maria Juga mempunyai gelar yang sangat banyak diantaranya :
1. Dikandung tanpa dosa ( seperti paparan di atas karena sebagai tabut perjanjian baru)
2. Puteri Allah Bapa, sama seperti kita juga diangkat menjadi putera-puteriNya
3. Bunda Allah Putera karena Dia mengandung Allah Putera yang menjelma menjadi manusia
4. Mempelai Allah Roh Kudus karena dia mengandung karena kuasa Roh Kudus
5. Bunda Gereja karena Yesus sudah menyerahkan ibuNya pada waktu disalib lewat Yohanes murid yang dikasihinya. Bukankah kita (Gereja) juga murid yang dikasihiNya?
Dan masih banyak gelar-gelar lain silahkan umat beriman menambahkannya.
maka sudah selayaknya bila kita minta didoakanNya ( kalau kita sah untuk minta doa dari ortu kita ,teman2 kita, room, pendeta, mengapa minta doanya dianggap tidak alkitabiah dan salah?), bukankah Dia yang paling dekat dengan Allah Tritunggal?. Peristiwa air menjadi anggur pada kitab suci jelas mengarah pada hal tersebut.
Bunda ijinkan aku untuk meneladan Malaikat Gabriel ketika member salam kepadamu “ Salam Maria penuh rahmat Tuhan sertaMu “ dan salam Elisabet ketia Dia penuh dengan Roh Kudus “ Terpujilah Buah TubuhMu (Yesus)”. Dan doa Gereja, “Santa Maria Bunda Allah doakanlah kami sekarang dan waktu kami mati”. Amin.
Masihkah kita menyombongkan diri dengan memandang rendah Maria, apakah kita melebihi Malaikat Gabriel dan Elisabet ketika penuh dengan Roh Kudus? kalau Mereka saja mengucapkan salam mengapa kita yang hina dina tidak?. Hanya keegoisan dan ketiodaktahuan saja yang mengajarkan bahwa minta di doakan Maria adalah sesat. Ingat iblis juga menggunakan ayat Alkitab ketika mencobai Yesus lho!.Jadi tidak semua yg memakai dasar ayat Alkitab adalah baik. Karena biasanya dipotong sana sini sebagai alat pembenaran diri.
Selamat Beraktivitas Tuhan Memberkati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar